VIVAnews - Produsen smartphone asal taiwan, HTC kembali melakukan inovasi. Kali ini HTC menghadirkan smartphone Full HD dalam layar 5 inci yang pertama di dunia, HTC J Butterfly (HTL21).
Mengutip laman Engadget, kehadiran smartphone ini pertama kali diungkapkan oleh operator seluler Jepang KDDI. Ini menjadi indikasi HTC J Butterfly pertama kali akan hadir di negeri matahari terbit tersebut.
Mengutip laman Engadget, kehadiran smartphone ini pertama kali diungkapkan oleh operator seluler Jepang KDDI. Ini menjadi indikasi HTC J Butterfly pertama kali akan hadir di negeri matahari terbit tersebut.
Namun, HTC mengklaim akan menyediakan smartphone ini secara global. Hingga kini belum diketahui mengenai waktu peluncuran HTC J Butterfly ini.
Perangkat ini mempunyai layar 5 inci Full HD dalam resolusi 1080p pixel dan kepadatan 440 pixel per inch. Ukuran resolusi ini yang membuatnya menjadi salah satu layar smartphone paling canggih dibandingkan lainnya.
Sebagai perbandingan, layar retina iPhone 5 memiliki hanya 1136x640p, dengan kepadatan 326 ppi.
Performa HTC J Butterfly ini didukung oleh prosesor quad-core 1.5GHz Snapdragon S4, RAM 2GB, ruang penyimpanan mencapai 16 GB, kamera 8
megapiksel, dan menjalankan Android 4.1 Jelly Bean.
Untuk konektivitas, ponsel ini lengkap dengan koneksi 802.11a/b/g/n WiFi,
Bluetooth 4.0 (LE), NFC, LTE dan CDMA/GSM/UMTS/GPRS radio.
Perangkat ini hanya ketebalan 9.1mm. Namun ketipisan ini masih memberikan ruang bagi baterai 2.020 mAh di dalamnya.
Perangkat ini mempunyai layar 5 inci Full HD dalam resolusi 1080p pixel dan kepadatan 440 pixel per inch. Ukuran resolusi ini yang membuatnya menjadi salah satu layar smartphone paling canggih dibandingkan lainnya.
Sebagai perbandingan, layar retina iPhone 5 memiliki hanya 1136x640p, dengan kepadatan 326 ppi.
Performa HTC J Butterfly ini didukung oleh prosesor quad-core 1.5GHz Snapdragon S4, RAM 2GB, ruang penyimpanan mencapai 16 GB, kamera 8
megapiksel, dan menjalankan Android 4.1 Jelly Bean.
Untuk konektivitas, ponsel ini lengkap dengan koneksi 802.11a/b/g/n WiFi,
Bluetooth 4.0 (LE), NFC, LTE dan CDMA/GSM/UMTS/GPRS radio.
Perangkat ini hanya ketebalan 9.1mm. Namun ketipisan ini masih memberikan ruang bagi baterai 2.020 mAh di dalamnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar