Metrotvnews.com, Jakarta: Teknologi baru dari Samsung segera hadir. Teknologi berbasis web Chromebook ini akan datang dalam bentuk notebook dengan harga terjangkau. Anda cukup menyisihkan uang Rp2,1 juta untuk memilikinya.
Chromebook berukuran 11,6 inci ini punya kapasitas penyimpanan data
sebesar 100 GB daring. Samsung mengklaim baterai dari produk baru ini
mampu bertahan sampai enam jam. Prosesor yang digunakan Chromebook
adalah Exynos 5.
Perangkat ini juga dilengkapi konektivitas USB 2.0 dan 3.0, bluetooth, HDMI, dan wi-fi. Bekerja sama dengan Google, Chromebook tentu memiliki beberapa produk raksasa mesin pencari seperti Gmail, Google Docs, Google Maps, dan lainnya.
Dalam blog resmi Google, Senior Vice President of Chrome Google Sundar
Pichai, mengatakan, dengan komputasi awan, Chromebook menjadi komputer
utama.
''Banyak orang yang menggunakan Chromebook menganggap mereka memiliki perangkat tambahan yang tepat,'' ujar Pichai.
Chromebook akan tersedia di toko daring Currys, Google Play Store, dan situs PC World, pekan depan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar