VIVAnews - Ertiga cukup sukses di pasar otomotif Tanah Air, namun keberadaanya hingga kini masih terbilang kurang komplit. Karena belum dilengkapi dengan transmisi otomatis serta penambahan AC double blower.
Kekurangan itu disadari betul oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS). Mereka pun menyatakan siap menghadirkan Ertiga versi transmisi otomatis dalam waktu dekat.
"Tidak lama lagi, hanya menunggu waktu yang tetap," kata Direktur Sales dan Marketing PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Endro Nugroho, Senin 26 November 2012.
Meski begitu, Endro belum mau membeberkan secara detail waktu peluncuran tersebut. Tapi kemungkinan besar Ertiga versi matik dan double blower akan hadir awal tahun 2013.
Pasalnya, beberapa waktu lalu, Suzuki menyatakan akan meluncurkan satu produk terbaru di akhir tahun yakni, Grand Vitara Facelift.
Sebelumnya, Suzuki Ertiga yang meluncur pada April 2012 lalu, hadir dengan tiga tipe, yakni Ertiga GA (tipe terendah) yang dibanderol Rp143 juta, tipe GL Rp153 juta dan GX (tipe tertinggi) Rp165 juta.
Untuk dapur pacu, Ertiga mengandalkan mesin K14B 1.4 liter bertenaga 95 daya kuda yang disalurkan pada roda depan dengan transmisi manual 5-percepatan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar