Jumat, 02 November 2012

Perang Diskon Honda, Yamaha, dan Suzuki di Senayan

VIVAnews – Persaingan trio sepeda motor asal Jepang Honda, Yamaha, dan Suzuki di Jakarta Motor Show (JMCS) 2012 yang digelar di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, semakin memanas.

Tidak hanya menghadirkan dan menjual motor terbaru, menurut pantauan VIVAnews, diskon atau potongan harga untuk uang muka atau down payment (DP), serta hadiah pun diberikan demi meraup keuntungan di event dua tahunan itu.

Honda misalkan, untuk manarik konsumen, produsen berlogo sayap itu memberikan diskon terhadap deretan line-upnya.

Motor-motor yang mendapatkan diskon DP diantaranya, Revo 110 Fit, CW dan Spoke, New Blade Repsol, New Supra X 125 CW dan CW Helm in PGM-FI serta Spoke yang kesmuanya mendapatkan potongan harga mulai Rp1,1 juta-1,6 juta.

Tidak hanya bebek, matik pun juga mendapatkan diskon seperti Spacy CW Helm in PGM-FI, Scoopy CW, BeAt CW dan CBS FI, New Vario CW sebesar Rp350-1,4 juta. Adapun untuk motor sport yang mendapatkan diskon DP yaitu Mega Pro mulai dari Rp900 ribu-1,2 juta.

Sementara untuk Yamaha, dalam acara JMCS ini memukul rata potongan harga untuk semua tipe sebesar Rp1 juta.

"Semua tipe dapat diskon satu juta mulai dari bebek, skuter matik, sampai sport, kecuali New V-Ixion yang baru meluncur," jelas sales Yamaha, Welma, kepada VIVAnews, Jumat 2 November 2012.

Suzuki juga  demikian, menurut Dita, sales Suzuki semua produknya diberikan potongan harga mulai Suzuki Let’s premium dan sporty, Nex dan Nex FI, Titan, new Shogun, Skydrive, dan Thunder.

"Semuanya diberikan potongan harga bervariasi mulaid dari Rp1,1 juta sampai Rp 2,85 juta. Kecuali Satria FU, Inazuma 250 serta ketiga motor premium (Hayabusa, GSR750, dan Sky Wave 250)," kata Dita. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar